selalu ada suatu saat
ketika engkau bangun
di dinihari
dan kebahagiaan tiba-tiba
telah merasuk bersemayam
menyatu dengan hatimu.
engkau akan melihat
kembang plastik menjadi
tak berbeda dengan mawar di depan rumahmu
engkau yang bahagia
hanya bisa berdoa
namun takkan berharap apa-apa
karena iya ataupun tidak
semua tak ada bedanya.
@cheers
#8 enlightenment
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
1 and..:
seperti kebijaksanaan, kebahagiaan adalah cara berjalan.
Post a Comment